“Tujuannya adalah membantu pasien menurunkan berat badan secara bertahap dan alami, tanpa efek samping berbahaya. Dengan metode ini tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya bagi tubuh pasien. Jadi insyaAllah aman,” jelas dr Deny, Jumat (11/4/2025)
Menurutnya, cara yang dilakukan secara akupunktur yaitu dengan teknik penusukan jarum halus di titik-titik tertentu tubuh, akupunktur dapat menstimulasi metabolisme tubuh, mengurangi nafsu makan, dan mengontrol rasa lapar.
Prosedur ini juga dipercaya mampu menyeimbangkan energi tubuh sehingga membantu proses pembakaran lemak lebih efektif.
Fungsinya adalah meningkatkan metabolisme, membantu detoksifikasi tubuh, serta menyehatkan organ pencernaan tanpa efek samping berbahaya seperti obat kimia pelangsing.
“Kami selalu mengobservasi pasien sebelum memberikan obat herbal agar tidak terjadi kekeliruan,” bebernya
Terapi ini cocok untuk kamu yang ingin menurunkan berat badan tanpa harus menjalani diet ketat atau konsumsi suplemen berisiko.
Setiap hari, Klinik Bagas Waras melayani antara 4 hingga 8 pasien, sebagian besar datang karena kondisi kesehatan yang sudah berlangsung lama, termasuk obesitas kronis.
Obesitas bukan sekadar persoalan penampilan, tapi juga berkaitan erat dengan risiko penyakit serius seperti diabetes, hipertensi, dan jantung.